anak anjing muntah dan tidak mau makan

Website Tanya Jawab Dokter Hewan Terpopuler di IndonesiaCategory: Anjinganak anjing muntah dan tidak mau makan
early asked 7 years ago

dok.. anak anjing collie saya muntah2.. berlendir bening.. dia jd lemes skrg malah gk mau makan.. gmn ya ?

1 Answers
drh Winda Staff answered 7 years ago

Coba untuk menyuapi makan dan minumnya. Pisahkan dulu dari anjing lainnya yang sehat. Berikan tempat yang nyaman dan hangat ya. Jika perlu dapat diberikan air madu atau air gula ataupun sari kurma. Jika bisa diberikan setiap 2-3 jam sekali, dibantu menyuapinya jika kurang nafsu. Jauhkan anjing dari tempat tinggi seperti tangga dan benda-benda berbahaya. Gejala muntah beragam sekali penyebabnya, bisa disebabkan gejala awal infeksi virus, keracunan, akibat pergantian makanan, makanan yang terkontaminasi untuk itu hindari pemberian makanan dalam kondisi mentah. Saran saya segera membawanya ke dokter hewan untuk memeriksa penyebabnya dan mendapatkan penanganan yang tepat, terlebih jika gejala muntah sudah berlangsung selama 2 hari.

5 Hal Penting Distemper pada Anjing