anjing pitbull

cherrycardella asked 7 years ago

dok , anjing saya pitbull sedang loop . hari kamis ini mau jadwal kawinnya . apakah besok masih boleh pakai frontline ke anjing saya ? krn anjing saya tiba2 ada kutunya . trims 

1 Answers
drh Winda Staff answered 7 years ago

Sebaiknya pemberian obat kutu dilakukan sebelum anjing dikawinkan. Karena dapat berpotensi menularkan ke anjing lain. Kedua, lokasi pemberian obat kutu pada anjing dapat terjilat oleh anjing lain saat kawin, dan jika terjilat maka dapat memberikan efek toksik. Saran saya, sementara diatasi dahulu infestasi kutunya, setelah pemberian obat kutu seminggu kemudian dapat dilanjutkan dengan mandi medikasi/treatment kutu untuk membersihkan telur-telur kutunya. Setelah bersih dari kutu, maka anjing tidak akan menularkannya ke anjing lainnya.