Hi dok, kucing saya baru melahirkan 4 kitten yg lucu2, tapi 3 diantaranya mengidap CH sehingga tidak memiliki keseimbangan saat berjalan. Apakah bisa disembuhkan? Atau apakah ada kesempatan bagi mereka untuk dapat berjalan selayaknya kucing normal?
apakah diagnosa ini berdasarkan pemeriksaan dokter? penyebab kucing tifak bisa berjalan bisa saja memang gangguan pada sistem syaraf pusat (otak), selain itu kemungkinan bisa terkena infeksi virus atau parasit selama dalam kandungan juga sangat mungkin, atau ada kelainan tulang. tentu untuk mengetahui harapan sembuhnya perlu dilakukan dulu penegakan diagnosa yang sesuai oleh dokter hewan.
biasanya memang untuk kelainan syaraf cukup sulit, tapi penggunaan terapi seperti akupuntur bisa juga dilakukan oleh dokter. jadi baiknya lakukan pemeriksaan langsung ke dokter hewan.
Please login or Register to submit your answer