selamat sore dok, saya mau nanya.. kucing saya (persia) konsistensi poopnya bercampur antara lembek terus ada yang encernya (tetapi tidak lengket dan tidak bau). sebelumnya kucing baru saja ganti jenis makanan dari dry food ke wet food kidney care, sebelumnya sudah dikonsultasikan ke dokter dan diberi suntik vit b12 (sebelum disuntik b12 poop kucing berbentuk lendir kadang lengket sampai menempel pada pantatnya). frekuensi poop 1 hari sekali, dan kalau saya perhatikan tidak ada darahnya, kucing makan+minumnya masih sangat lahap dan lincah, berat badan seminggu ini bertambah 200gram karena makannya memang bertambah banyak. pertanyaannya apakah ini efek dari pergantian makanan secara tiba tiba atau ada hubungan dengan sakit sebelumnya ya dok?
riwayat kesehatan kucing: 2 minggu lalu muntah muntah+liur menetes dan mengurung diri, suspect keracunan obat hama, sudah diberi antidot (muntah+liur berhenti) tetapi tetap tidak mau makan. 2 hari kemudian dibawa lagi ke dokter+tes darah lengkap ternyata BUN, bilirubin, alt, cre nilainya tinggi, akhirnya opname+infus selama 7 hari, diagnosisnya terkena liver+gagal ginjal stadium awal. 7 hari kemudian dicek darah ulang BUN bilirubin cre normal, alt masih tinggi tapi nilainya turun banyak. saat ini kucing sedang minum suplemen hati dan terapi cairan 3 hari sekali. terimakasih dok
Please login or Register to submit your answer