Malam dokter..
3 hari yll ada yg membuang kucing di dekat rumah dan sy pungut. Kondisinya bau pesing dan ketakutan. Sy mandikan dan beri makan tapi makannya sedikit. Sy jg beri madu karena sepertinya dia lemas (usianya kurang dr 1thn tp diam saja di kardus). Dari 2 hari yg lalu dia mencret dan bagian belakangnya (ekor dan kaki belakang) seperti kotor dari lama (warnanya menguning dan bulunya sebagian rontok). Terus kaki belakangnya suka nekuk spt kaki kelinci. Kira2 itu efek ketakutannya dia atau memang sakit ya dok? Oh ya..jenis kucingnya sy tdk tau. Sepertinya kucing kampung tp blasteran (badannya besar kakinya pendek..bulunya semi long hair).
kucing dengan postur ketakutan atau stress biasanya memang cenderung menutup diri, sering menekuk kaki dan melengkungkan badan. kedinginan juga bs terjadi pada kucing, terutama kalau kucing sedang sakit dimandikan, jadi kemungkinannya bisa macam2. kesakitan juga mungkin terjadi, terutama karena kucing yang terlantar tidak jelas status kesehatannya. saran saya bisa diperiksakan langsung ke dokter ya.
Please login or Register to submit your answer