Tentang sapi umur 4th cacingan

Mopi asked 7 years ago

Kalo sapi cacingan dikasih obat albendazole 160 ml dikasih sebebrapa ya kira2 bbnya 250 kg

1 Answers
drh. Puspasari Respatiningtyas Staff answered 7 years ago

dalam memberikan pengobatan pada hewan maupun manusia, yang dilihat itu bukan ml (volume sediaan./obat). tapi perlu diperhatikan konsentrasi (kandungan obatnya). karena dosis biasanya dicantumkan dalam mg/kg berat badan, baru di konversi ke ml (volume pemberian). nah ini berbeda-beda setiap obat walau merknya sama dan zat aktifnya sama, biasanya juga tercantum di label obatnya. 
untuk sapi sepertinya lebih mudah memberikan albendazol dalam bentuk bolus.