4 Langkah Membawa Anjing dan Kucing Menggunakan Pesawat

4 Langkah Membawa Anjing dan Kucing Menggunakan Pesawat

Pernah terpikir ingin membawa kucing dan anjing dengan menggunakan pesawat? Biasanya pemilik hewan melakukan hal ini untuk mengajak kucing maupun anjing berpindah domisili dengan mereka. Sudah terlalu lama bersama, kalau ditinggalkan tentu akan rindu dan sangat sayang sekali. Maka keputusan pindah bersama merupakan langkah yang bisa dilakukan.

Menggunakan pesawat untuk membawa anjing dan kucing merupakan salah satu opsi yang bisa dilakukan, terutama jika perpindahan antar pulau maupun antar negara.

Pesawat memiliki waktu tempuh yang singkat dibandingkan dengan moda transportasi lain seperti kereta, mobil, dan kapal laut. Jangka waktu yang cukup singkat, diharapkan bisa mengurangi stress perjalanan pada anjing dan kucing.

Prosedur perjalanan anjing dan kucing ke luar negeri pernah dibahas disini sebelumnya : Tips membawa anjing dan kucing ke luar negeri

Continue reading

Demam pada kucing dan anjing

Bagaimana menangani anjing dan kucing demam ?

Bagi pemilik anjing dan kucing, kalau sudah melihat anjing dan kucing nya mulai diam, tidak beraktifitas, tidak nafsu makan, saat di sentuh badannya sedikit hangat (terutama bagian telinga dan bagian dalam paha) biasa nya sudah mulai khawatir. Tak jarang menyimpulkan kalau anjing dan kucing nya mengalami demam.

Nah, kalau sudah seperti ini pemilik geregetan untuk mencari bantuan, info kanan kiri, tanya ke teman, tanya ke pecinta hewan lain, ataupun melakukan tindakan mengobati sendirian dengan memberikan obat penurun panas bagi anak-anak ataupun bagi orang dewasa. Tentunya memberikan obat nya pun tidak sesuai dosisnya, biasanya dengan perkiraan saja secuil, sepotong, seperempat dan istilah lainnya.

Continue reading

Berapa biaya ke dokter hewan?

Berapa biaya ke dokter hewan ?

Banyak sekali pemilik hewan yang menanyakan hal ini kepada saya, baik melalui instagram @tanyadokterhewan maupun melalui website tanyadokterhewan.com.

Sebenarnya dari beberapa pertanyaan, pemilik ingin sekali membawa hewan nya ke dokter hewan ketika sakit, namun yang dikhawatirkan adalah biaya nya, khawatir mahal dan tidak sesuai dengan budget masing-masing. Biasanya juga  bingung dan tidak tahu  mencari alamat dokter hewan yang tepat di daerahnya masing-masing.

Saya juga pernah memberikan pertanyaan sebagai survey spontan dalam unggahan di instagram @tanyadokterhewan untuk menanyakan pandangan pemilik hewan seputar klinik maupun praktek dokter hewan. Bisa cek disini link nya: Instagram @tanyadokterhewan 

Ternyata komentar nya pun beragam, namun kebanyakan mengatakan mahal.

Continue reading

Hotspot pada anjing dan kucing

Hotspot pada anjing dan kucing

Hotspot, istilah ini sepertinya memang tidak asing ya, namun biasanya merujuk pada tempat atau wilayah yang memiliki jaringan internet nirkabel yang baik. Nah, pada kali ini yang dibahas adalah seputar hotspot pada anjing dan kucing yang merupakan istilah untuk peradangan pada kulit (penyakit kulit pada anjing dan kucing).

Hotspot atau acute moist dermatitis, atau pyotraumatic dermatitis. Dari nama lainnya bisa diartikan peradangan kulit yang basah dan sifatnya akut (baru terjadi), atau bisa juga diartikan dengan peradangan disertai luka (akibat gigitan atau jilatan) bernanah pada kulit.

Continue reading

Pyoderma, Penyakit kulit bernanah pada anjing dan kucing

Pyoderma, Penyakit kulit bernanah pada anjing dan kucing

Kulit merupakan salah satu organ terpenting untuk manusia maupun anjing dan kucing. Seperti yang kita ketahui, kulit berfungsi sebagai penutup tubuh, kulit juga berperan sebagai pelindung atau pertahanan utama terhadap berbagai gangguan terutama gangguan dari luar. Kulit terlihat tipis namun ternyata kulit memiliki beberapa lapisan yang cukup kompleks. Kondisi kulit yang buruk menandakan adanya ketidakseimbangan di dalam tubuh sehingga memudahkan berbagai zat maupun agen penyakit merusak integritas (keutuhan) kulit.

Kondisi kulit yang mengalami gangguan sering kita kenal dengan penyakit kulit, penyebabnya tentu bisa bermacam-macam dikarenakan faktor internal (dalam) maupun eksternal (luar). Lebih lengkapnya silahkan baca disini : Penyebab penyakit kulit pada anjing dan kucing 

Biasanya pada anjing dan kucing, penyakit kulit termasuk hal yang sering dikeluhkan oleh pemilik. Pemilik merasa tidak betah dengan garukan anjing dan kucing yang menyebabkan luka, garuk hingga rontok dan botak, serta menimbulkan bau tidak sedap dari kulit yang luka terbuka dan bernanah.

Continue reading